Posts

Showing posts from April, 2019

Refleksi Pertemuan dan Bara

Image
Bersama anak-anak Panti Asuhan Amal Jariah Cerita ini hanya didokumentasikan lewat foto kami bersama anak-anak Panti Asuhan Amal Jariah. Sangat disayangkan aku bukan satu diantara mereka yang senang mendokumentasikan setiap kegiatan mereka. Aku cukup memperhatikan beberapa hal yang ada di sekitar panti asuhan tersebut. Mulai dari perjalanan menuju ke sana, lingkungan di sekitar tempat tersebut, hingga air muka anak-anak melihat kedatangan kami. Tanah kuning menemani perjalanan kami menuju kesana. Kala musim panas saat itu, perjalanan kami diselimuti debu yang memerihkan mata sekaligus panas matahari yang membakar kulit. Aku tak terbayang ketika saat itu musim hujan, mungkin aku tak berani mengendarai motor karena becek dan khawatir kecelakaan. Panti asuhan yang terletak jauh dari wilayah penduduk itu berada di antara lahan hutan yang sebagian baru saja dibakar di sekitarnya. Bahkan aku menemukan beberapa batang pohon yang masih ada sedikit baranya meskipun sudah menjadi

[Review Produk] Face Tonic Viva Green Tea

Image
Dalam tahapan skincare routine , hal yang paling penting dijalani adalah double toning . Biasanya, double toning ini menggunakan dua jenis toner, yaitu exfoliating toner dan hydrating toner . Nah, kali ini aku bakal bahas produk lokal yang termasuk kategori hydrating toner yang berdasarkan namanya, produk ini memiliki fungsi sebagai penyegar dan juga berfungsi sebagai penyeimbang pH kulit. Selain digunakan sebagai hydrating toner , produk ini juga bisa digunakan untuk tahap double cleansing . Produk face tonic dari Viva sebenarnya punya beberapa varian, mulai dari Green Tea , Spirulina , Bengkoang , Cucumber , Lemon , dan Air Mawar . Untuk review kali ini, aku akan membahas yang varian Green Tea . Aku menggunakan yang varian Green Tea karena kandungannya menjadi salah satu treatment untuk kulit berminyak dan berjerawat seperti aku. Dalam mencari produk hydrating toner , produk lokal dari Viva ini bisa menjadi pilihan kamu karena produknya murah dan mudah di cari di super

[Review Produk] Vaseline Repairing Jelly

Image
Tinggal di daerah tropis kadang membuat bagian kulit tertentu menjadi kering, seperti di bibir dan di tumit kaki. Aku akhirnya memutuskan untuk membeli Vaseline Repairing Jelly yang kebetulan banyak banget fungsinya. Selain melembabkan bibir dan kulit yang kering, bisa juga dipake untuk scrub bibir, pemanjang bulu mata, dan perapih alis. Klaim Produk Vaseline Repairing Jelly ini mengklaim bahwa sudah melewati dematologist tested . Artinya produk ini sudah digunakan orang lain sebelum akhirnya dipasarkan. Klaim produk ini juga berisi petroleum jelly murni 100%. Bahkan pada komposisi pun dijabarkan demikian. Packaging Kemasannya sendiri berbentuk tabung kecil dengan tutup seukuran dengan kemasan. Isinya cukup penuh. Kemasannya terbuat dari plastik semibening sehingga kita bisa tahu seberapa banyak produk yang ada di dalamnya. Tutupnya sendiri berwarna biru senada dengan stiker keterangan mereknya. Pengemasan produk ini membuat produknya mudah dibawa saa

[Review Produk] Vitacid 0,025 Obat Jerawat

Image
Beberapa waktu yang lalu aku menemukan pengalaman seseorang menggunakan produk Vitacid ini. Katanya, produk ini ada proses purging dulu. Ketika aku menggunakan produk ini, beneran purging . Sebelumnya aku mau menjelaskan dahulu kalau purging dan breakout di kulit yang berjerawat yang disebabkan oleh sebuah produk itu beda artian, ya. Purging sendiri berarti bruntusan atau bakal jerawat biasanya membesar atau menaik menjadi jerawat agar kotoran dan bakteri di dalamnya keluar. Jadi kalau misalnya wajah kita terasa tidak rata karena ada bruntusan sebelumnya kemudian menggunakan produk dan jerawat muncul di daerah wajah yang bruntusan, namanya purging . Sedangkan breakout berarti jerawat muncul di daerah yang justru tidak pernah berjerawat atau tidak ada bruntusannya setelah menggunakan produk. Kalau kamu breakout setelah menggunakan produk, lebih baik stop penggunaannya. Di bulan Desember aku menggunakan produk Vitacid dengan konsentrasi 0,05. Di pasaran, konsentrasi

[Review Produk] ACNES Uv Tint SPF 30

Image
Sebelum review produk ini, aku mau berbagi kepada kalian. Aku tinggal di Kalimantan Barat dan saat ini berkuliah di ibukotanya yang merupakan Kota Khatulistiwa, yaitu Pontianak. Waktu lagi musim kemarau, panasnya nyengat banget. Aku paling khawatir kondisi cuaca di sekitarku justru memperburuk kondisi kulitku. Nah, sunscreen menjadi barang wajib yang harus ada di daftar skincare kita karena selain meminimalisasikan kusamnya wajah, tapi juga untuk menghindari minyak berlebih hingga penuaan. Untuk itu, aku mencoba sunscreen aku dari Acnes, yaitu Acnes UV Tint SPF 35 PA++. Di kulit aku yang berminyak dan berjerawat, aku memilih merek ini karena memang banyak banget yang merekomendasikan karena tidak menimbulkan jerawat. Sebelumnya aku pernah coba sunscreen -nya Wardah, tapi gak cocok di aku. Malah bikin breakout , sayang banget. Selain itu, sunscreen ini juga water based jadi aman di kulit berminyak dan berjerawat seperti aku. Klaim Produk Acnes UV Tint in